Bupati Tutup MTQ Tingkat Kab. Tasik Tahun 2021

Bupati memberikan apresiasi kepada panitia penyelenggara dan masyarakat sekitar, serta peserta yang telah mendukung berlangsungnya kegiatan MTQ tingkat Kabupaten Tasikmalaya Tahun 2021

Oct 17, 2021 - 06:10
Oct 18, 2021 - 03:11
Bupati Tutup MTQ Tingkat Kab.  Tasik Tahun 2021

KAB. TASIK, INILAHTASIK.COM | Bupati Tasikmalaya Ade Sugianto menutup kegiatan Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) XXXVII Tingkat Kabupaten Tasikmalaya Tahun 2021 yang bertempat di Pondok Pesantren Miftahul Hidayah Bendungan Kecamatan Padakembang pada, Minggu 10 Oktober 2021.

Bupati memberikan apresiasi dan berterima kasih kepada panitia penyelenggara dan masyarakat sekitar, serta peserta yang telah mendukung berlangsungnya kegiatan MTQ tingkat Kabupaten Tasikmalaya Tahun 2021.

“MTQ XXXVII tingkat Kabupaten Tasikmalaya menurut sembilan juri Provinsi Jawa Barat serasa MTQ tingkat Provinsi,”  ujar Bupati Tasik, Ade Sugianto.

Dalam gelaran MTQ tingkat kabupaten ini, Kecamatan Sukarame keluar sebagai juara umum dengan total poin 38. Sementara, peringkat 2 diraih Kecamatan Jamanis dengan poin 37 dan peringkat 3 dimenangkan oleh Kecamatan Mangunreja dengan perolehan poin 34.

Ade mengajak kepada masyarakat Kabupaten Tasikmalaya untuk menjadikan Kabupaten Tasikmalaya menjadi Kabupaten Al-Qura’anul Karim.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow