Tingkatan SDM Pelatih, Asosiasi Futsal Kota Tasik Adakan Coaching Clinic

Jun 23, 2023 - 04:33
Jun 23, 2023 - 04:35
Tingkatan SDM Pelatih, Asosiasi Futsal Kota Tasik Adakan Coaching Clinic
Anton Suherlan Ketua Asosiasi Futsal Kota Tasikmalaya

KOTA TASIK, INILAHTASIK. COM | Tingkatan sumber daya pelatih, Asosiasi Futsal Kota Tasikmalaya mengadakan kegiatan Coaching Clinic, di Gedung Creatif Center Dadaha, Kamis 22 Juni 2023.

Ketua Asosiasi Futsal Kota Tasikmalaya, Anton Suherlan SPd menuturkan, Coaching Clinic ini dalam rangka peningkatan sumber daya pelatih menuju Kota Tasikmalaya raih medali emas di Porprov XV Jawa Barat tahun 2026 mendatang yang akan dilaksanakan di Kota Bogor.

Sebelumnya, kata Anton, tahun 2025 akan dilaksanakan babak kualifikasi porprov. Untuk itu pihaknya memulai persiapan lebih awal, berharap para pemain pada saatnya nanti akan lebih siap.

Ia menyebut, pihaknya sengaja menghadirkan pelatih futsal nasional, bahkan salah satunya merupakan pelatih futsal internasional, mencoba shearing pengalaman dengan pelatih futsal Kota Tasik.

Pihaknya menargetkan tim futsal Kota Tasik bisa meraih emas pada Porprov 2026 mendatang. Menurutnya, target tersebut dinilai realistis, terlebih pada porprov 2022 lalu tim futsal Kota Tasik meraih perunggu.

"Target emas cukup realistis jika melihat potensi atlet futsal Kota Tasik hari ini. Kita yakin bisa mewujudkan target tersebut," ucap Anton.

Sementara itu, Analis kebijakan Ahli Muda Disporabudpar Kota Tasikmalay, Deni Nurhidayat mengatakan pihaknya menyambut baik diadakannya kegiatan ini. Menurutnya, saat ini futsal sudah menjadi Sport Industry.

Dalam satu tahun ini, kata Deni, event futsal di Kota Tasik cukup padat, mulai dari tingkat SD, SMP, SMA, Universitas, club, divisi, dan liga sekali pun.

"Mereka sudah kontinyu melaksanakan event tersebut," kata Deni.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow