Kota Tasik Jadi Daerah Termiskin di Jabar, Ini Kata Neng Madinah

Padahal, Kota Tasikmalaya termasuk pusat pengembangan ekonomi di wilayah Priangan Timur, termasuk di Jabar. Namun, tingkat kemiskinan Kota Tasikmalaya tertinggi di wilayah Jabar.

Nov 11, 2022 - 09:29
Nov 21, 2022 - 09:47
Kota Tasik Jadi Daerah Termiskin di Jabar, Ini Kata Neng Madinah

KAB.TASIK, INILAHTASIK.COM | Kota Tasikmalaya termasuk daerah termiskin di Jawa Barat berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) pada Maret 2021.

Padahal, Kota Tasikmalaya termasuk pusat pengembangan ekonomi di wilayah Priangan Timur, termasuk di Jabar. Namun, tingkat kemiskinan Kota Tasikmalaya tertinggi di wilayah Jabar.

Anggota DPRD Jabar dari Fraksi Partai Gerindra Persatuan Hj Neng Madinah mengatakan, dari data BPS di Jabar masih terdapat 6,82 ribu masyarakat yang berada pada garis kemiskinan pada Maret 2021.

“Kota Tasikmalaya merupakan yang paling tinggi angka kemiskinannya di Jawa Barat,” kata Bunda Neng Madinah Jumat 11 November 2022.

Sesuai dengan data yang ada di BPS, angka kemiskinan di Kota Tasikmalaya mencapai 13,13 persen pada Maret 2021. Artinya ada peningkatan sebanyak 16 basis poin dari September 2020.

“Sesuai data BPS tersebut angka kemiskinan di Kota Tasikmalaya terus meningkat dari tahun sebelumnya. Ini menjadi raport merah bagi pemerintahan Muhammad Yusuf,” tuturnya.

Ali Rasyid pun menilai Wali Kota Tasikmalaya hari ini, Muhammad Yusuf tidak mampu mengelola anggaran untuk mengentaskan kemiskinan di wilayah Kota Tasikmalaya.

Buktinya, jumlah penduduk miskin di wilayah Kota Tasikmalaya justru malah meningkat dari tahun sebelumnya.

Padahal, dari sisi anggaran, Kota Tasikmalaya tidak jauh berbeda jika dibandingkan dengan daerah lain di Jabar. Hanya saja cara pengelolaan anggaran tersebut tidak terarah.

Bahkan, lanjut Bunda Neng, raport merah tersebut menjadi kado buruk bagi Muhammad Yusuf dalam memimpin Kota Tasikmalaya.

“Harusnya ketika mengakhiri masa jabatan itu ada keberhasilan atau khusnul khotimah. Tapi dengan tingginya angka kemiskinan menjadi suul khotimah,” tambah Bunda.

Dari sisi pengentasan kemiskinan, Kota Tasikmalaya jauh tertinggal dari Kabupaten Pangandaran yang merupakan kabupaten termuda di Jabar.

Baca juga: Neng Madinah: Sektor UMKM Harus Diperkuat untuk Hadapi Resesi Ekonomi 2023

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow