Wow! Pembangunan Lanjutan GCC dan Bappelitbangda Senilai 26,65 Miliar

Tahun ini mendapat bantuan anggaran dari provinsi untuk menuntaskan pembangunan GCC dan Bappelitbangda.

Aug 3, 2022 - 17:11
Aug 3, 2022 - 17:12
Wow! Pembangunan Lanjutan GCC dan Bappelitbangda Senilai 26,65 Miliar

KOTA TASIK, INILAHTASIK.COM | Setelah tertunda cukup lama, Pemerintah Kota Tasikmalaya melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR), kembali melanjutkan pembangunan Gedung Creatif Center (GCC) dan Bappelitbangda yang sempat "Mangkrak" akibat terhenti proses pembangunannya.

Kepala Bidang Tata Bangunan dan Jasa Konstruksi, Leli Yulita menuturkan, terhentinya pembangunan GCC, kantor Bappelitbangda, dan rumah dinas wali kota lantaran keterbatasan anggaran. Berselang kemudian pandemi Covid-19 melanda, dan anggaran terkosentrasi pada penanganan Covid.

Ia menyebut, setiap tahun pihaknya selalu mengusulkan pembangunan lanjutan sejumlah bangunan yang dianggap "Mangkrak", dan Alhamdulillah tahun ini kita mendapat bantuan anggaran dari provinsi untuk menuntaskan pembangunan GCC dan Bappelitbangda.

Untuk pembangunan lanjutan rumah dinas wali kota, lanjut Leli, belum dapat terealisasi tahun ini karena anggarannya tak mencukupi. Pihaknya akan coba mengusulkan kembali, mudah-mudahan secepatnya pembangunan rumdin wali kota bisa dilanjutkan kembali.

"Jadi tahun ini, baru dua gedung yang akan dilanjut pembangunannya, yakni GCC dan Bappelitbangda. Proses lelang keduanya sudah selesai, untuk proyek GCC sedang membuat jaminan pelaksanaan, tengah dalam proses persiapan pelaksanaan pekerjaan, begitu pun untuk proyek lanjutan gedung Bappelitbangda tinggal penandatanganan kontrak," terang Leli, saat ditemui di kantornya, Selasa 02 Agustus 2022.

Lebih lanjut ia menuturkan, GCC itu dibangun tahun 2019, seperti yang tadi saya sebutkan diawal, akibat adanya pandemi anggaran pembangunannya baru ada lagi tahun ini. Alokasinya sebesar Rp 13,6 Miliar, bersumber dari APBD propinsi Jawa Barat.

Kemudian gedung Bappelitbangda. Tahap pertama pembangunan tahun 2018, berupa pengerjaan pondasi sama kolom lantai satu. Karena anggaran cukup besar, sehingga tidak bisa di danai dari DAU. Kita mencari bantuan ke Provinsi, dan Alhamdulillah dapat bantuan anggaran, sesuai pagu itu sebesar Rp 13,05 Miliar.

"Jadi untuk bangunan fisiknya InsyaAlloh selesai 100 persen tahun ini, baik GCC atau Bappelitbangda. Hanya saja, untuk bangunan pelengkap atau sarana prasarananya kita serahkan ke OPD masing-masing, karena alokasi anggaran yang ada tidak mencukupi untuk itu," jelasnya.

Pihaknya berharap dukungan dari semua pihak, agar pelaksanaan pembangunan Gedung Creatif Center dan Bappelitbangda dapat berjalan dengan baik, serta bisa selesai sesuai waktu yang sudah ditentukan. 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow