Musrenbang RKPD 2025 Dinas Perwaskim Kota Tasik Cakup Pembangunan Daerah dan Tematik

Feb 22, 2024 - 04:13
Feb 22, 2024 - 04:21
Musrenbang RKPD 2025 Dinas Perwaskim Kota Tasik Cakup Pembangunan Daerah dan Tematik

INILAHTASIK.COM | Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perwaskim) Kota Tasikmalaya menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) RKPD 2025, di Aula DPUTR pada Rabu 21 Februari 2024.

Musrenbang kali ini mengusung tema “Peningkatan Iklim Penanaman Modal dan Pelayanan Publik untuk Percepatan Pertumbuhan Ekonomi dan Kesejahteraan Masyarakat”.

Sekretaris Dinas Perwaskim, H. Aried Mohammad F. A, ST. MT. IAI., menyampaikan bahwa acara Musrenbang harus berkesinambungan antara program yang diterapkan dalam tema pembangunan hari ini dengan apa yang diinginkan.

Prioritas Pembangunan Tahun 2025 Disperwaskim, katanya, mencakup pembangunan daerah dan pembangunan tematik.

“Pembangunan daerah diantaranya, pengurangan kemiskinan dan permasalahan sosial, melalui, Perbaikan Rumah Tidak Layak Huni bagi Masyarakat Miskin, Optimalisasi Infrastruktur Perkotaan dan Permukiman, melalui Penanganan Kawasan Kumuh dan Peningkatan Kualitas Lingkungan Permukiman,” katanya.

Untuk pembangunan tematiknya, lanjut Aried, Penanggulangan Kemiskinan, melalui, Peningkatan pelayanan perumahan dan sanitasi masyarakat miskin antara lain rehabilitasi rumah tidak layak huni.

“Dan pembangunan SPAM dan SPAL Program Kawasan Wisata Tematik (KATASIK). Serta Program Integrasi dan Lintas Sektor untuk Menata dan Memberdayakan Lingkungan dengan Berbasis pada RT/RW di Kota Tasikmalaya, Pengembangan sarana dan prasarana air minum,” jelasnya.

Berikut table program RKPD 2025:

NO

PROGRAM

KEGIATAN

TARGET

1

PENGEMBANGAN PERUMAHAN

Pendataan Penyediaan dan Rehabilitasi Rumah Korban Bencana atau Relokasi Program Kabupaten/Kota

100%

 

 

Pembangunan dan Rehabilitasi Rumah Korban Bencana atau Relokasi Program Kabupaten/Kota

100%

 

 

Penerbitan Izin Pembangunan dan Pengembangan Perumahan

100%

2

KAWASAN PERMUKIMAN

Penataan dan Peningkatan Kualitas Kawasan Permukiman Kumuh dengan Luas di Bawah 10 (Sepuluh) Ha

100%

 

 

Peningkatan Kualitas Kawasan Permukiman Kumuh dengan Luas di Bawah 10 (Sepuluh) Ha

– 28,65% (200 Unit RTLH)

– 8,47% Penanganan Kawasan Kumuh (3 Ha)

3

PENINGKATAN PRASARANA, SARANA DAN UTILITAS UMUM (PSU)

Urusan Penyelenggaraan PSU Perumahan

-75% (9 Perumahan yang Dikelola)

-75% (9 Perumahan yang Diserah Terimakan)

4

PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN KUMUH

Pencegahan Perumahan dan Kawasan Permukiman Kumuh pada Daerah Kabupaten/Kota

3,89% (105 Unit

RTLH di Luar Kawasan Kumuh)

Sementara, Ketua Komisi III DPRD Kota Tasikmalaya Enan Suherlan mengapresiasi dan menyambut baik segala program yang diusulkan dalam Musrenbang sektoral Disperwaskim Kota Tasikmalaya.

Sebagai Ketua Komisi III yang merupakan mitra kerja dari Dinas Perwaskim ini, dirinya menyebutkan akan mengarahkan dan mengawal program rencana pembangunan yang tentunya berkesinambungan dengan tema Musrenbang saat ini.

“Kita juga tahu mana yang harus diprioritaskan sebagaimana tema program rencana kerja tahun 2025 mendatang,” tandasnya. 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow