HUT ke-76 TNI, Danwingdikkal Ajak Bersyukur dan Mawas Diri

HUT TNI ke-76 di[peringati dengan gelaran upacara melalui virtual dari Istana Negara Jakarta.

Oct 6, 2021 - 04:45
Oct 6, 2021 - 04:45
HUT ke-76 TNI, Danwingdikkal Ajak Bersyukur dan Mawas Diri

KOTA TASIK, INILAHTASIK.COM | Komandan Wing Pendidikan Pembekalan Kolonel Kal R Mochamad Rosydi SIP, MM menghadiri acara syukuran hari ulang tahun Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke 76, bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota dan Kabupaten Tasikmalaya di Aula Kodim 0612 Tasikmalaya, Selasa 05 Oktober 2021.

Acara syukuran diawali dengan menyaksikan bersama Upacara Peringatan ke-76 HUT TNI melalui virtual dari Istana Negara Jakarta.

Turut hadir Wali Kota Tasikmalaya, Bupati Tasikmalaya, Komandan Brigif Raider 13 Galuh, Komandan Kodim 0612/Tasikmalaya, Komandan Lanud Wiriadinata, Kapolres Tasikmalaya Kota, Kapolres Tasikmalaya, Ketua DPRD Kota/Kabupaten Tasikmalaya, Kajari Kota/Kabupaten Tasikmalaya, Kepala Pengadilan Negeri Tasikmalaya, serta Pimpinan Ponpes Sulalatul Huda, dan sejumlah tamu undangan lainnya.

Komando Garnisun Tetap II Bandung yang diwakili Danwingdikkal dalam sambutannya menyampaikan ucapan syukur dan selamat kepada seluruh anggota TNI di wilayah Tasikmalaya.

“Semoga syukuran peringatan HUT TNI ke 76 ini akan membawa hikmah, serta menjadi motivasi untuk semakin tinggi, kokoh, dan tegarnya semangat pengabdian dalam mengemban tugas Bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang kita cintai dan kita banggakan,” ucapnya.

Ia menuturkan, saat ini Pandemi Covid-19 masih melanda, dan pihaknya mengajak kepada seluruh Prajurit TNI untuk senantiasa bersyukur sekaligus mawas diri, karena TNI dapat melaksanakan pengabdiannya sepanjang kurun waktu 76 tahun tanpa pernah surut dalam mendarmabaktikan seluruh kekuatannya untuk menjaga dan mempertahankan NKRI.

“Rasa syukur ini harus kita pelihara setiap waktu, hal ini berkaitan dengan kesadaran kita sebagai generasi penerus, bahwa apa yang telah dihasilkan dan kita nikmati saat ini tidak lepas dari peran dan jasa para pendahulu kita yang berjuang demi kejayaan Bangsa dan Negara,” ujarnya.

Danwingdikkal juga mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada unsur Forkopimda Kota dan Kabupaten Tasikmalaya, para Pimpinan BUMN, swasta, tokoh agama dan masyarakat yang telah bersinergi dengan sangat baik dan berharap sinergitas tersebut dapat terus dipelihara dan ditingkatkan bersama-sama.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow