Komisi I DPRD Kota Tasik Desak Pemkot Gelar Rotasi Mutasi ASN

Selain rotasi mutasi, Komisi I juga meminta agar Pemkot memberikan reward.

Jan 21, 2022 - 05:08
Jan 22, 2022 - 22:53
Komisi I DPRD Kota Tasik Desak Pemkot Gelar Rotasi Mutasi ASN
Bale Kota Tasikmalaya | Dok

KOTA TASIK, INILAHTASIK.COM | Sekretaris Komisi I DPRD Kota Tasikmalaya, Anang Safaat mengaku sudah meminta Pemkot segera melaksanakan rotasi mutasi pejabat. Hal itu dilakukan untuk mengisi banyaknya kekosongan jabatan di lingkungan Pemkot Tasikmalaya.

"Kami sudah meminta untuk segera dilaksanakan rotasi mutasi, karena banyak kekosongan jabatan, dan ini kaitannya dengan pelayanan public," tegasnya, Kamis 20 Januari 2022.

Ia menyebut bahwa saat ini pihak Pemkot tengah melakukan pembahasan, dan pada akhir Januari ini dimintanya harus melaksanakan rotasi mutasi.

Pihaknya pun meminta wali kota untuk mempertimbangkan agar memberikan penghargaan kepada pegawai yang akan atau menjelang masa Pensiun.

"Sebetulnya ini teknisnya di Baperjakat, mudah-mudahan wali kota bisa memberikan reward kepada ASN yang jelang Pensiun," pungkas Anang.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow