Jadi Wakil Kab. Tasik, Peserta Asal Cigalontang Siap Raih Prestasi di MTQ Tingkat Provinsi

Apr 26, 2024 - 21:27
Jadi Wakil Kab. Tasik, Peserta Asal Cigalontang Siap Raih Prestasi di MTQ Tingkat Provinsi
Nuraeni (tengah) salah satu peserta asal Cigalontang, kafilah Kab. Tasikmalaya pada kegiatan MTQ Provinsi tahun 2024

INILAHTASIK.COM | Dari puluhan qori qori'ah kafilah Kabupaten Tasikmalaya yang akan mengikuti Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) tingkat provinsi Jawa Barat tahun 2024, beberapa diantaranya merupakan putra putri terbaik asal Kecamatan Cigalontang.

Berdasarkan informasi, ada empat peserta asal Kecamatan Cigalontang, yang terpilih untuk mengikuti MTQ di tingkat provinsi. 

"Alhamdulillah, ada empat orang qori qori'ah kita, yang meraih prestasi pada MTQ tingkat kabupaten, dan kini turut dalam kafilah Kab. Tasikmalaya pada MTQ tingkat provinsi," kata Dedi Herniwan, Camat Cigalontang, usai menghadiri pelepasan kafilah Kab. Tasikmalaya, di Pendopo Singaparna, Jum'at 26 April 2024.

Keempat orang tersebut, diantaranya Kamelia Syifa Aulia dari Desa Puspamukti untuk cabang Tahfiz 30 Juz, Nuraeni asal Desa Nanggerang cabang tafsir Bahasa Arab, Sania Rahmah dari Desa Cidugaleun cabang Farhil Qur'an dan Cep Albi asal desa Sukamanah untuk cabang Sarhil Qur'an.

Prestasi yang di raih Nuraeni, asal Desa Nangerang, membuat bangga pemerintah desa dan masyarakat. Atas prestasi yang di raihnya, pihak pemerintah desa memberikan dukungan penuh, dengan memberi bekal untuk Nuraeni, sebesar Rp 2 Juta.

"Kami dari pemerintah desa tak hanya sebatas mendorong secara moril, tapi juga meteril, dan Nuraeni layak mendapatkannya, karena sudah mengangkat nama baik wilayah," kata Agus Suwarlan, Kepala Desa Nanggerang.

Pemberian bekal kepada Nuraeni, sebagai bentuk komitmen pihaknya kepada warga yang berprestasi, sehingga mampu mengangkat nama baik desa dan menambah baik citra masyarakat.

"Alhamdulilah, cukup banyak warga kami yang berprestasi dalam berbagai bidang, baik di tingkat kabupaten, provinsi maupun nasional. Semuanya kita beri reward, karena itu sudah menjadi komitmen kami, sebagai bentuk penghargaan atas perjuangan mereka," tandas Agus. 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow