Hari Rabies Sedunia, DKPPP Kota Tasik Gelar Vaksinasi Massal Hewan Peliharaan

Vaksinasi rabies ini diperuntukkan bagi hewan peliharaan seperti kucing, anjing, musang, dan kera

Sep 29, 2021 - 01:15
Oct 1, 2021 - 16:40
Hari Rabies Sedunia, DKPPP Kota Tasik Gelar Vaksinasi Massal Hewan Peliharaan

KOTA TASIK, INILAHTASIK.COM | Dalam rangka hari Rabies Sedunia yang rutin diperingati pada tanggal 28 September, Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan Kota Tasikmalaya menggelar kegiatan vaksinasi rabies, Selasa 28 September 2021.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan Kota Tasikmalaya, Drs. H. Tedi Setiadi, M.Pd., usai membuka kegiatan mengatakan, hari rabies sedunia tahun ini merupakan peringatan yang ke-15.

Ia menegaskan, vaksinasi rabies ini diperuntukkan bagi hewan peliharaan seperti kucing, anjing, musang, dan kera. Tercatat ada 49 peserta sudah mendaftar, teknis pendaftarannya ada yang melalui online, dan langsung datang ke lokasi.

Diterangkannya, tema hari rabies sedunia tahun ini menghilangkan adanya mitos dan kekhawatiran di masyarakat terhadap vaksinasi rabies.

Beredar isu, bahwa vaksinasi rabies itu kurang baik bagi hewan peliharaan, sehingga menimbulkan ketakutan kepada si pemilik. Justru dengan di vaksin rabies, hewan peliharaan akan menjadi sehat.

Tedi menyebut, pihaknya menyiapkan sebanyak 400 dosis vaksin rabies, dan kegiatan vaksinasi ini tidak dipungut biaya alias gratis.

"Bagi warga yang memiliki hewan peliharaan dan belum sempat divaksin rabies pada hari ini, bisa melakukannya besok atau lusa. Langsung saja datang ke Pusat Kesehatan Hewan (Puskeswan) DKPPP, selama stok vaksin masih tersedia," tuturnya.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow