Sukses di Korea, Sala Siap Guncang Arena Shoutheast Asia Championshif 2024

Apr 8, 2024 - 16:15
Sukses di Korea, Sala Siap Guncang Arena Shoutheast Asia Championshif 2024
Sala Nursyafa Jajuari, salah satu atlit berprestasi asal Kab. Tasikmalaya

INILAHTASIK.COM | Setelah sukses mengguncang arena kejuaraan dunia di Korea Open Internasional Modern Pentatlhon Competition pada tahun 2023 lalu, kini Sala akan kembali menjajal kemampuannya di ajang Shoutheast Asia Championshif 2024 yang akan berlangsung di Pattaya Chonburi Thailand.

Kejuaraan Pentatlhon yang meliputi lima cabang olah raga yang diantaranya cabang olah raga lari, renang, berkuda, anggar dan menembak. Ajang lomba yang cukup bergengsi ditingkat Asia tersebut akan diikuti Sala mulai dari tanggal 14 hingga 19 April 2024.

Rencana keberangkatan Sala menuju Thailand untuk mengikuti lomba pentatlhon mendapat perhatian kusus Bupati Tasikmalaya H Ade Sugianto.

"Alhamdulillah, Sala akan mengikuti lomba Shoutheast Asia Campionshif 2024 tingkat Asia. Ini bukan hanya atas nama kabupaten Tasikmalaya, namun ia merupakan satu satunya wakil Jawa barat ke tingkat Asia. Ini sebuah kebanggaan bagi kami dan juga warga kabupaten Tasikmalaya" kata H Ade Sugianto, Bupati Tasikmalaya, kepada wartawan, sesaat sebelum acara buka bersama di Pendopo, Minggu 7 April 2024.

Ade mengaku optimis, bahwa Sala akan mampu berprestasi di tingkat Asia, karena Sala merupakan atlit yang berpengalaman.

"Kalau melihat track record prestasi yang pernah di raih Sala, kami optimis dia akan meraih hasil gemilang, ia merupakan atlit yang berpengalaman, bukan hanya ditingkat nasional tapi juga di Asia," ujar Ade.

Berdasarkan data yang ada, Gadis bernama lengkap Sala Nursyafa Jajuari, merupakan atlit berprestasi baik ditingkat nasional dan internasional

"Pada tahun 2023 Sala juga ikut ajang Korea Open Internasional Modern Petatlhon Competition di Korea, dan ia berhasil meraih juara," ucap Itang Budiana, Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olah Raga.

Pelepasan atlit yang akan berangkat ke Thailand, dilakukan Menpora di gedung MPI Jakarta, pada Minggu 7 April 2024.

Pada ajang Shotheast Campionshif Asia  2024, Sala akan berangkat ke Thailand bersama Taufik yang tak lain sebagai pelatihnya. Ia mengaku akan menunjukan kemampuan terbaiknya secara maksimal agar bisa meraih prestasi tertinggi.

"Untuk menghadapi lomba di Thailand ini, kami sudah melakukan persiapan latihan dari beberapa bulan lalu. Makanya kami optimis bisa menorehkan kembali prestasi terbaik," kata Sala, dengan penuh percaya diri.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow