Murjani: BBGRM Upaya Lestarikan Budaya dan Semangat Gotong Royong Masyarakat

INILAHTASIK.COM | Anggota Komisi IV DPRD Kota Tasikmalaya, H Murjani SE MM, mengapresiasi kegiatan Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) TNI bersama masyarakat di wilayah Kelurahan Leuwiliang, Kecamatan Kawalu, Kota Tasikmalaya, Kamis 20 Juni 2024.
Menurutnya, kegiatan BBGRM bagian dari upaya melestarikan budaya, sekaligus memupuk semangat gotong royong masyarakat.
"Segala sesuatu akan terasa ringan jika dilakukan secara gotong royong. Selain dapat mempercepat proses pengerjaan selesai, hasilnya pun dapat segera di nikmati," ucapnya.
“Mudah-mudahan kegiatan seperti ini dapat terus berjalan, kita pun berharap masyarakat dapat menjaga dan merawat hasil dari kegiatan BBGRM ini,” pungkas Murjani.
Nampak hadir dalam kegiatan tersebut, unsur Forkopimda, pemerintah Kecamatan Kawalu, para Lurah, tokoh masyarakat, serta tamu undangan lainnya.
What's Your Reaction?






