Desa Tanjungpura Mandirikan Warga Melalui Tani Hidroponik Tanaman Salad

Jul 24, 2023 - 04:15
Desa Tanjungpura Mandirikan Warga Melalui Tani Hidroponik Tanaman Salad

KAB. TASIK, INILAHTASIK | Pemerintah Desa Tanjungpura, Kecamatan Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya, membuat cara unik sekaligus asik, dalam memberdayakan warga agar mandiri secara ekonomi dengan bertani hidroponik. 

Dipimpin Ujang Hartono, selaku Kades Tanjungpura, ratusan ribu tanaman salad di hampir 4 hektar yang tersebar di beberapa titik Desa Tanjungpura, berhasil dibudidayakan sekitar 100 petani, sebagai mata pencaharian mereka setiap hari.

"Totalnya ada sekitar 150 ribu salad yang telah berhasil kami budidaya di beberapa tempat," ujar Ujang dalam diskusi usaha tani bersama rombongan wartawan, di Saung Tani, Ahad 23 Juli 2023.

Menurutnya, pemilihan pola bertani secara hidroponik memiliki banyak keuanggulan, selain minim lahan yang digunakan, pasokan air dan tenaga listrik pun cukup ekonomis.

Jika dikalkulasi, lanjut Ujang, total listrik dan kebutuhan air sekali panen itu sekitar Rp 4 ribu rupiah dari setiap panen 1 kg salad, dan kami beli Rp 10 ribu, ada space keuntungan cukup besar.

Selain itu, pola bertani hidproponik dinilainya optimal dalam menggunakan lahan dibanding cara bertani lainnya. 

"Kebetulan juga di wilayah kami termasuk daerah tadah hujan, airnya cukup kurang, jadi dengan hidroponik cukup efektif," terangnya. 

Hasilnya, dalam tiga tahun pertama program yang dibina Bank Indonesia (BI) perwakilan Tasikmalaya itu, sukses mengangkat pamor Desa Tanjungpura menjadi desa berdikari di wilayah Tasikmalaya.

Saat ini, kata Ujang,  rata-rata warga Desa Tanjungpura yang telah bergabung dalam program bertani hidroponik mampu menghasilkan pendapatan Rp 2 juta lebih untuk sekali panen per 20 hari sekali, dari sekitar 1.000 pohon salad yang mereka tanam.

"Panen pertama itu sekitar 40 hari, namun setelah regenerasi bisa dipanen sekitar 20-25 hari sekali," ucapnya.

Selain efektif dalam mengoptimalkan lahan, hadirnya pola bertani hidroponik menjadi kampanye bagi warga, untuk memulai bertani dengan biaya murah yang berlaku bagi seluruh golongan usia.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow