Sepuluh Calon Prades Margaluyu Ikuti Seleksi Paper Test
Para calon akan menjalani seleksi berupa tes tulis, wawanvara dan komputer.

KAB. TASIK, INILAHTASIK.COM | Pemerintah Desa Margaluyu, Kecamatan Manonjaya, Kabupaten Tasikmalaya, melaksanakan seleksi calon Perangkat Desa, di Aula Desa Margaluyu, Senin 28 Maret 2022.
Sedikitnya ada 10 orang bakal calon (balon) Kaur Umum yang mengikuti seleksi tersebut di antaranya Dadi Irawan. SH, Amalia Ramadhan, Azka Raina Yoky, Candra Maulana, Kania Dewi, Iis Nurjanah, Mia Rusmiati. A. Md, Konita Husnul Hotimah, Ferdi Ferdiana, dan Sokihat.
Kesepuluh peserta bersaing untuk mengisi jabatan Kaur Umum yang sekarang ini kosong lantaran perangkat sebelumnya meninggal dunia.
Sebagai lanjutan dari tahapan tes atau seleksi, para calon bakal menempuh beberapa ujian antaralain Tes Tertulis, Wawancara, dan Uji Kemampuan Komputer.
Ketua Panitia Test Seleksi, Erin Andriansyah mengatakan, seleksi kali ini dimungkinkan sebagai puncak dari penerimaan calon perangkat desa.
Jika ditotal, ada enam 16 pendaftar, tapi setelah melewati verifikasi berkas dan kelengkapan di panitia, sebanyak 10 orang yang lolos.
“Dari sepuluh peserta hanya satu yang diambil untuk mengisi kekosongan jabatan Kepala Urusan Tata Usaha dan Umum, yang sebelumnya meninggal dunia. Jadi ini harus diisi secepatnya,” tegas Erin.
Sementara itu, Ketua Pansel, Abdul Azis Riswandi, S. Kep, didampingi Kasi Trantib. Wowon Fajar Purnawan. S.Sos mengungkapkan, pelaksanaan seleksi calon Perangkat Desa Magaluyu untuk satu formasi saja.
"Sebagaimana diatur dalam Perbub Nomor: 128 Tahun 2019 tentang tatacara pengangkatan dan pemberhentian perangkat desa, dan hal terkait termasuk pada pasal 6 ayat 2 huruf C,” terangnya.
Ia menjelaskan tentang tes tulis materinya ada lima bidang di antaranya pemerintahan, pengetahuan umum, pembangunan, kemasyarakatan, agama, pemberdayaan dan sosial budaya.
“Sedangkan dari kami memberikan 100 soal pilihan gand. Selain itu, juga ada tiga tes lainnya yaitu Test Tulis, Komputer, Wawancara,” tandasnya.
What's Your Reaction?






