Mengenal Lebih Dekat Sosok H Ivan Dicksan Hasannudin

May 9, 2024 - 08:25
May 9, 2024 - 08:27
Mengenal Lebih Dekat Sosok H Ivan Dicksan Hasannudin
H Ivan Dicksan Hasannudin

INILAHTASIK.COM | 30 tahun lalu, DR H Ivan Dicksan Hasannudin ditugaskan pemerintah pusat untuk bertugas di Tasikmalaya, pada waktu itu masih berstatus pemerintah daerah Kabupaten Tasikmalaya.

Pria kelahiran 1966 itu hanya seorang staf ASN disalah satu Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Berkat keulatannya, selang beberapa tahun kemudian H Ivan muda diberi amanah menjadi Lurah Tugu Jaya.

Selepas dari sana, karirnya sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) berlanjut di Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Tasikmalaya (pasca pemekaran Kota/Kabupaten Tasikmalaya-red).

Berkat tangan dinginnya bersama tim, berhasil melakukan pemekaran kecamatan di Kota Tasikmalaya menjadi 10 kecamatan dari awalnya 8 kecamatan.

Selepas dari Bappeda, ia diberi mandat menjadi Camat Purbaratu, yang notabene kecamatan yang baru saja dimekarkan dari induknya yakni kecamatan Cibeureum.

Sebagai camat pertama, H Ivan berhasil meningkatkan insfrastruktur di wilayah Purbaratu, mulai dari jembatan, jalan hingga perkantoran di kecamatan penghasil mendong tersebut.

Atas torehan manisnya membangun Kecamatan Purbaratu, tak heran, ketika H Ivan dimutasi menjadi Sekretaris Bappeda, banyak warga dan tokoh masyarakat setempat, merasa sedih karena ditinggal sosok pejabat yang telah sukses membangun wilayahnya.

Saat menjabat Sekretaris Bappeda, H Ivan cukup moncer dan menjadi referensi banyak pihak yang ingin mendapat informasi terkait perencanaan Kota Tasikmalaya.

Bahkan berkat tangan dinginnya, perencanaan Kota Tasikmalaya banyak mendapat penghargaan dari pusat maupun provinsi. Tak hanya itu, investor swasta pun banyak berdatangan ke Kota Tasik untuk berinvestasi di Kota Resik.

Di era kepemimpinan H Budi Budiman, Ivan Dicksan diberi kepercayaan menjadi Kepala Dinas Pekerjaan Umum. Ia di amanati pekerjaan untuk menuntaskan pembangunan infrastruktur di Kota Tasikmalaya.

Lagi lagi, berkat kemampuannya yang mumpuni, H Ivan mampu menjalankan tugas berat yang diberikan H Budi Budiman kala itu dengan baik.

Sukses mengawal pembangunan infrastruktur Kota Resik, H Ivan Dicksan dipercaya menjadi Sekretaris Daerah Kota Tasikmalaya sampai sekarang.

Digadang gadang menjadi Wali Kota sejak beberapa tahun lalu, H Ivan tak lantas melupakan tugasnya sebagai seorang Sekda.

Tugas pokok dan fungsinya sebagai Sekda, tetap dikerjakannya dengan baik bahkan melebihi target.

Penilaian karir yang dinilai sangat baik itu, menjadi dasar sejumlah tokoh masyarakat memintanya untuk melanjutkan perjuangan di tahun 2024 maju di pilkada serentak pada November mendatang.

Ajengan Ijad bersama dengan tokoh masyarakat, pengusaha, dan ulama lainnya, secara khusus meminta agar Ivan Dicksan dapat melanjutkan estafeta kepemimpinan Wali Kota Tasikmalaya mendatang. **

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow