Kuota P3K Hanya 43, FKHN Kab. Tasik Datangi Gedung DPRD

Audiensi tersebut digelar sebagai bentuk kekecewaan para honorer nakes berkenaan dengan kebijakan pemerintah yang dinilai tak berpihak kepada mereka.

Nov 3, 2022 - 22:29
Nov 3, 2022 - 22:30
Kuota P3K Hanya 43, FKHN Kab. Tasik Datangi Gedung DPRD

KAB. TASIK, INILAHTASIK.COM | Dewan Pengurus Daerah Forum Komunikasi Honorer Nakes dan Non Nakes (FKHN) Kabupaten Tasikmalaya mendatangi gedung DPRD Kabupaten Tasikmalaya untuk audiensi bersama Komisi I, di ruang serbaguna DPRD, Kamis 03 November 2022.

Audiensi tersebut digelar sebagai bentuk kekecewaan para honorer nakes berkenaan dengan kebijakan pemerintah yang dinilai tak berpihak kepada mereka, terkait kuota PPPK yang sangat sedikit.

"Hari ini kami sampaikan aspirasi kepada wakil rakyat, berkenaan dengan masalah tenaga honorer nakes yang ada di Kabupaten Tasikmalaya,” kata Daday, Perawat Puskesmas Cigalontang, usai audiensi, Kamis 03 November 2022.

Pihaknya mendapatkan informasi, bahwa kuota PPPK tenaga kesehatan tahun 2023 hanya 43, padahal jumlah nakes di Kabupaten Tasikmalaya ada 1.273.

Perawat Puskesmas Ciawi, Wahyu Wirhanto berharap tahun 2023 nanti ada solusi terbaik bagi tenaga kesehatan honorer di Kabupaten Tasikmalaya, jangan saling lempar antar pemerintah pusat dan daerah.

“Jadi tidak sinkron, mestinya Pemerintah Pusat dan Daerah harus duduk bersama mencari solusi atas persoalan ini, jangan malah saling lempar," ujarnya.

Pihaknya menyayangkan Pemkab Tasik yang belum benar-benar membantu nakes dengan serius, terlihat dari minimnya keberpihakan pemda kepada nakes.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow