KPPN Tasikmalaya Apresiasi Daerah di Priangan Timur dalam Pengelolaan Keuangan Negara

Dec 13, 2023 - 06:13
KPPN Tasikmalaya Apresiasi Daerah di Priangan Timur dalam Pengelolaan Keuangan Negara
KPPN Tasikmalaya memberikan penghargaan sejumlah daerah terbaik pengelolaan keuangan negara | Foto: Seda

INILAHTASIK.COM | Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Tasikmalaya memberikan apresiasi dan penghargaan bagi Pemerintah Daerah dan sejumlah Satuan Kerja (Satker) pengguna anggaran negara di wilayah Priangan Timur.

Pemberian penghargaan sekaligus penandatanganan fakta integritas Pemda dan sejumlah Satker digelar di Ballroom Amaris Hotel pada Selasa 12 Desember 2023. 

Acara ini pun dihadiri sejumlah kepala daerah di wilayah Priangan Timur diantaranya, Sekretaris Daerah Kota Ivan Dicksan Hasannudin, Sekda Kabupaten Tasikmalaya Muhammad Zein, Sekretaris Kabupaten Pangandaran, Kepala Kantor KPPN Tasikmalaya Zainal Abidin, dan sejumlah kepala Satker Pemerintahan di wilayah Priangan Timur.
Kepala KPPN Tasikmalaya, Zainal Abidin mengungkapkan, masing-masing Satker ini dinilai berdasarkan sejumlah indikator kinerjanya dalam penggunaan maupun pengelolaan anggaran keuangan pemerintah.

"Satker ini kan, memiliki tanggung jawab dalam penggunaan dan pengelolaan anggaran, sehingga pelaporannya harus benar sesuai dengan data dan program yang sudah ditentukan," ungkap Zainal.

Ia mengungkapkan, jumlah anggaran negara dari Kemenkeu RI melalui KPPN untuk wilayah Priangan Timur tahun anggaran 2023 mencapai Rp 10,5 triliun.

"Anggaran ini ditransfer ke Pemerintah Daerah sebesar Rp 7,5 triliun, sementara sisanya di transfer ke sejumlah instansi vertikal di wilayah Priangan Timur," jelasnya.

Pihaknya pun meminta Pemerintah daerah maupun institusi vertikal lainnya yang menerima anggaran pemerintah, harus dimanfaatkan sesuai dengan ketentuan.

"Seluruh pengelolaan anggaran keuangan negara, dipergunakan untuk membangun perekonomian bangsa yang produktif, kompetitif, inklusif serta berkeadilan," ujarnya.

Zainal Abidin menambahkan, Satker yang mendapatkan penghargaan, dianggap berhasil dan disiplin dalam menggunakan anggaran.

"Pengelolaan dan penggunaan anggaran keuangan sesuai perencanaan, disiplin pencairan sesuai dengan rencana, sesuai penggunaan anggaran dan pembuatan pelaporan yang tertib, benar dan tepat waktu," terangnya.

Kategori penghargaan yang diberikan KPPN Tasikmalaya kepada Pemerintah Daerah (Pemda) dan Satker di wilayah Priangan Timur yakni Penghargaan kinerja pelaksana anggaran terbaik, penghargaan kategori paling aktif transaksi Digipay, penghargaan kategori penggunaan kartu kredit pemerintah paling aktif tahun 2023, penghargaan penyampaian LPJ Bendahara Terbaik.

Kemudian penghargaan kategori kinerja pelaksana DAK fisik 2023, penghargaan kategori kinerja pelaksana dana desa, penghargaan kategori kinerja pelaksana transfer ke daerah tahun 2023, penghargaan kategori rekonsiliasi pajak daerah tahun anggaran 2023, serta penghargaan kategori aksebilitas UMKM terhadap kredit. (Seda)

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow