H Lukmanul Hakim dan Ida Rosidawati Resmi Pimpin PCM PCA Cibeureum

Nov 29, 2023 - 00:17
H Lukmanul Hakim dan Ida Rosidawati Resmi Pimpin PCM PCA Cibeureum
Prosesi pengukuhan pengurus PCM Cibeureum yang dipimpin langsung Ketua PD Muhammadiyah Kota Tasikmalaya H Iip Syamsul Arif MN

INILAHTASIK.COM | Hasil musyawarah pemilihan Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah Kecamatan Cibeureum, mengamanahi Drs H Lukmanul Hakim MPd sebagai Ketua PCM Cibeureum masa bhakti 2022-2027.

Turut menjadi pemdamping beliau, sedikitnya terdapat empat Wakil Ketua, diantaranya, Ir Sandi Nurdianto, Maman Suratman SPd, H Zenal Sudirman dan Ustad Ateng Jaelani. Untuk posisi Sekretaris dijabat oleh Dr H Mangun Rusnaya MSi, dan sebagai Bendahara, Asep Beni Supriadi SPd.

Selain pengurus PC Muhammadiyah Cibeureum, juga dikukuhkan Pengurus 'Aisyiyah Cibeureum, yang di nahkodai Ida Rosidawati MKep. Tak jauh beda seperti PCM, Ida pun turut didampingi empat Wakil Ketua, yakni Ina Nurmalina J SAg, Erni Hayati SPd, Hafsoh SPd.I dan Ai Sulastri SPd.

Sementara itu, jabatan Sekretaris PCA Cibeureum, diisi oleh Ai Wahidah SAg, dan untuk pengelolaan keuangan PCA (Bendahara), dijabat Nurhayati SPd.

Sebelumnya, Ketua Pimpinan Daerah 'Aisyiyah melalui Bendahara PCA, Early Nurhidayati SPd menyampaikan selamat kepada pengurus PCM dan PCA Cibeureum yang sudah resmi dikukuhkan.

"Selamat kepada pengurus PCM dan PCA Cibeureum yang baru dikukuhkan, semoga dapat mengemban amanah dengan penuh tanggung jawab dan keikhlasan," ucap Early, usai pengukuhan, Minggu 26 November 2023.

Ia meminta, pengurus baru dapat segera menyusun program program strategis berbasis kekuatan sumber daya yang ada di Kec. Cibeureum, baik SDM, lingkungan, sarana prasana, finansial, maupun sosio kultural, sehingga program yang dilaksanakn betul betul sesuai kebutuhan.

"Kembangkan 3 K, komunikasi, koordinasi, dan kolaborasi, baik vertikal maupun horizontal dengan induk persyarikatan  (Muhammadiyah, Aisyiyah, ortom), pemerintah, dan lainnya. Agar kehadiran Aisyiyah dapat dirasakan manfaatnya, minimal untuk warga Cibeureum," kata Early.

Semetara itu, Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Tasikmalaya, H Iip Syamsul Arif MN menuturkan bahwa pengukuhan pimpinan Cabang Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah Cibeureum merupakan pengukuhan terakhir dari 10 cabang yang ada di Kota Tasikmalaya, sekaligus bagian dari rangkaian agenda milad Muhammadiyah ke 111.

Menurutnya, pengukuhan ini sangat penting dalam mengorganisir kegiatan sosial, pendidikan, keagamaan dan ekonomi di wilayah Kec. Cibeureum.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow