Ide Bisnis Jeruk Peras Untung Berlipat

Aug 6, 2021 - 17:24
Aug 30, 2021 - 03:54
Ide Bisnis Jeruk Peras Untung Berlipat

INILAHTASIK.COM | Memulai bisnis jeruk peras tidaklah memerlukan modal besar. Tetapi, jika tidak memiliki modal sama sekali juga akan membuat bisnis jeruk peras ini sulit untuk menarik minat beli masyarakat. Alhasil, bisnis es jeruk yang dimiliki tidak akan bisa berkembang dan memberikan keuntungan.

1. Pembuatan Booth atau Stan
Pada dasarnya, untuk bisa menjadi pengusaha es jeruk peras, ada beberapa kebutuhan wajib yang harus disiapkan. Kebutuhan wajib tersebut adalah booth atau stan sebagai tempat menjajakan dagangan. 

Jika memungkinkan, buatlah booth sekreatif mungkin agar konsumen juga semakin tertarik untuk membeli es jeruk yang dijajakan.

Harga pembuatan sebuah booth juga beragam, tergantung dari besar dan tingkat kesulitan pembuatannya. Umumnya, sebuah booth dengan kualitas standar dibanderol dengan harga sekitar 2 juta Rupiah. 

Tentunya, modal booth tersebut dapat bertambah ataupun berkurang, tergantung dari seberapa kreatif Anda dalam mendesain booth jualan dan memaksimalkan bahan yang tersedia.

2. Alat Peras Jeruk
Selain menyiapkan booth sebagai tempat berjualan, alat peras jeruk juga merupakan peralatan utama yang harus disediakan. Tanpa adanya alat tersebut, bisnis jeruk peras yang dimiliki tidak bisa berjalan dengan baik. Biasanya, dana yang dibutuhkan untuk membeli alat tersebut kurang lebih sebesar 1 juta Rupiah.

3. Peralatan dan Perlengkapan Tambahan
Setelah mendapatkan stan jualan dan juga alat peras jeruk, Anda hanya tinggal membeli beberapa perlengkapan kecil lainnya. Seperti etalase, gelas plastik, sedotan, serta wadah untuk menempatkan es. Anda juga dapat menyiapkan ember jika dirasa dibutuhkan saat berjualan. 

Anggap saja total pembelian perlengkapan tambahan tersebut menelan biaya sebesar 500 sampai 700 ribu Rupiah. Jadi, dengan modal kurang dari 3.7 juta Anda telah siap menjadi pengusaha es jeruk peras dan meraup keuntungan dari bisnis tersebut.**

Baca juga: BISNIS Cara Sukses Bisnis Ternak Ayam Kampung

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow