Optimalisasi Pengolahan Kelapa Menuju Kemakmuran Petani Tasikmalaya

Jul 26, 2023 - 02:07
Jul 27, 2023 - 16:08
Optimalisasi Pengolahan Kelapa Menuju Kemakmuran Petani Tasikmalaya
Wakil Bupati Tasikmalaya H. Cecep Nurul Yakin sedang melaksanakan kunjungan ke Koperasi Produsen Mitra Kelapa (KPMK) Pangandaran /Foto Dok Dishubkominfo

KAB. TASIK, INILAHTASIK.COM | Sebagai tindak lanjut dari West Java Economic Summit yang digelar pada tanggal 13 Juni sebelumnya, Wakil Bupati Tasikmalaya H. Cecep Nurul Yakin beserta rombongan, termasuk Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Tasikmalaya, Aswin Kosotali, melaksanakan kunjungan ke Koperasi Produsen Mitra Kelapa (KPMK) Pangandaran pada Senin, 25 Juli 2023. 

Tujuan kunjungan tersebut adalah untuk mempelajari dan mengamati secara mendalam pola dan sistem kerja dalam pengolahan kelapa yang telah dijalankan oleh KPMK di Kecamatan Parigi, Kabupaten Pangandaran.

Menurut penuturan Ketua KPMK Pangandaran, Yohan Wijaya Noerahmat, awal berdirinya KPMK bermula dari keprihatinan akan kondisi kebun kelapa yang sering beralih kepemilikan ke tangan tengkulak, kondisi kebun yang kurang terawat, pohon kelapa yang sudah tua, serta menurunnya produktivitas. 

"Kondisi inilah menyebabkan petani kelapa kurang sejahtera karena hanya bisa menjual kelapa butiran tanpa memiliki kesempatan untuk berdaya dan mengolah kelapa menjadi produk bernilai tinggi," papar dia.

Oleh karena itu, kata dia, KPMK Pangandaran berperan penting dalam mengolah kelapa menjadi berbagai macam produk dengan nilai tambah yang signifikan. Diantaranya, KPMK menghasilkan berbagai produk mulai dari tepung kelapa, arang batok kelapa, coco fiber, nata de coco, minyak kelapa, sabun cair dan batang, coconut husk fiber chip, cocopeat, hingga mangkuk batok kelapa.

Setelah melihat dan belajar dari sistem produksi KPMK Pangandaran, Wakil Bupati H. Cecep menyambut positif dan memberikan apresiasi terhadap efektivitas pengolahan kelapa yang memberikan manfaat yang merata di semua bagian kelapa. 

Ia juga mengungkapkan harapan bahwa ilmu dan pengalaman yang diperoleh dari kunjungan ini akan menjadi bekal berharga bagi Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya dalam merumuskan formula terbaik untuk mengoptimalkan pengolahan kelapa di wilayah selatan Tasikmalaya.

Pentingnya upaya ini terlihat dari kenyataan bahwa saat ini, para petani kelapa di wilayah tersebut belum sepenuhnya mendapatkan perlindungan sosial atau jaminan sosial yang memadai. Oleh karena itu, kunjungan ini diharapkan dapat menjadi langkah awal untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya petani kelapa di wilayah selatan Tasikmalaya.

Wakil Bupati menegaskan bahwa sistem dan iklim kerja yang telah dibangun oleh KPMK Pangandaran terbukti sangat baik dan progresif. Bahkan, produk-produk unggulannya telah mampu diekspor secara rutin ke luar negeri, menunjukkan tingkat kualitas yang kompetitif. 

"Hal ini menjadi inspirasi bagi pihaknya untuk bekerja lebih serius dalam meningkatkan taraf ekonomi di sektor agroindustri di Kabupaten Tasikmalaya," katanya.

Dengan semangat dan motivasi yang diambil dari kunjungan ini, Wakil Bupati dan tim berkomitmen untuk terus berupaya memajukan sektor pengolahan kelapa, mendorong inovasi, serta memberikan perlindungan dan kesempatan lebih baik bagi para petani kelapa di wilayahnya. 

"Upaya ini menjadi langkah strategis untuk meningkatkan kesejahteraan dan meningkatkan kontribusi Kabupaten Tasikmalaya dalam perekonomian nasional dan internasional," pungkasnya.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow